Sekarang kezia lagi punya hobby nyanyi. Kezia sendiri sudah ngerti dan bisa ngomong "nyanyi". Dengan menggunakan mike (dapet di Salvation Army hanya dgn 20 cents saja ;p), kezia mulai berlenggak lenggok sambil menyanyi...meskipun kami tidak tahu apa yang hanya sedang dinyanyikannya. Biasanya sebelum mulai menyanyi, mommy / daddy selalu mulai dengan kata-kata : "para hadirin sekalian...marilah kita sambut biduanita kita...kezia !!!" (then mommy & daddy serta kezia pasti langsung tepuk tangan) dan tampillah kezia untuk mulai nyanyi.
Saking doyannya menyanyi, bisa-bisa sepanjang hari kezia nyanyiiii terus...meskipun kata-katanya tidak jelas, tapi nada-nadanya lengkap ada nada rendah ada nada tinggi. Dan setiap di akhir lagu...pasti kezia menggunakan nada rendah. (teringat dgn ajaran om ouky dan niru-niru mbak kelly waktu di jakarta kah ?) Hahahaha....
Suatu pagi, baru aja bangun tidur (masih dikamar) kezia langsung ambil mike dan mulai menyanyi dengan seriusnya. (langsung mommy teringat untuk ambil videonya dari camera digital...secara belum punya handycam. hihihi)
dedicated to oma, yangti dan om serta tante di indonesia yang setia mengunjungi keziawatch. Love you so much...;p
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
3 comments:
plok plok plok plok....tepuk tangan yang meriah buat idol baru kita...kezia....
waaah selain penyanyi, composer juga ya....hebat
coba deh perhatikan...diakhir lagu, dia membawakan senandungnya "feel"nya dapet banget....nadanya merendah...bravo, super !!!
terima kasih banyak oma ani...jadi malu nih ;))
abis nyanyi...selanjutnya nariii khaaan....hehehe. hayooo nin diajarin tuh si kezia nari...ato diajarin haka aja dulu...hihihi
Post a Comment